Kamis, 25 Juni 2015

Jumat, 27 Februari 2015

Hukum-Hukum Shalat [Materi Pengajian Jumat 27 Februari 2015]

Tidak ada komentar:
Assalamu'alaikum akhi wa ukti. Khususnya sobat IKRAMULLA dimanapun berada. Tadi tuh pengajiannya nggak sebanyak pekan lalu, ikhwannya dapat dihitung jari akhwatnya udah nggak ada yang desak-desakan. Kira-kira kemana semua nih? Apa udah malas mengurusi urusan akhiratnya. Kita Husnuzan saja!

Untuk sobat IKRAMULLA, bagaimana nih sholat kalian, udah tahu semua nggak nih seputar sholat. Dari keutamaannya, caranya, sampai ancaman yang diberikan Allah kepada kita jika kita lalai dalam shalat. Nah disitu tugas kami untuk merangkum semua itu untuk antum.

Selasa, 17 Februari 2015

Aksi World Hijab Day IKRAMULLA Menolak Valentine [14 Februari 2015]

2 komentar:

Assalamu'alaykum sobat IKRAMULLA, ada yang tahu kegiatan apa yang dilakukan IKRAMULLA pada tanggal 14 Februari 2015. Sesuai judulnya, Aksi World Hijab Day, atau hari menutup aurat sedunia. IKRAMULLA turun ke jalan untuk aksi ini. Mereka turun membagi-bagikan selebaran mengenai Haramnya Valentine untuk umat muslim, dan sebaiknya kita menggantikan dengan Hari Menutup Aurat Sedunia.

Aksi ini diikuti puluhan siswa dari IKRAMULLA dan di dukung oleh OSIS dan MPK SMAN 1 Maros.

Ratusan pelajar SMA 1 Maros menggelar aksi damai penolakan hari Valentine di depan patung kuda pada pertigaan Jl Pettarani dan Jenderal Sudirman Maros. Siswa tersebut berdiri di pinggir jalan dan membagikan pernyataan sikapnya dan membentangkan selembar spanduk bertuliskan " Kami menolak budaya Valentine. Valentine bukan bukan budaya timur, Valentine bukan budaya Islam".

Sejumlah website ternama Makassar dan Sulawesi pun banyak yang memberitakan Aksi ini. Tercatat Tribun Timur, Fajar, radar makassar, kabar sulsel, dan lainnya sudah memplubikasikan berita ini di halaman mereka.

Berikut tanggapan sejumlah anggota IKRAMULLA mengenai aksi ini

"Semua hari adalah hari kasih sayang, kecuali tanggal 14 februari. Karena hari itu telah ternodai dengan budaya barat yang menghancurkan moral kita sebagai umat Muslim. Oleh karena itu marilah kita menghilangkan noda itu dengan menggantikannya dengan aksi yang bermanfaat seperti WORD HIJAB DAY" -Muh. Aldy Jabir (Ketua IKRAMULLA)

"Valentine tidak ada dalam kamus Besar Agama Islam (Al-Quran), maka buat apa kita merayakannya" -Fathul Muin Said (Ketua Sekbid Tilawah Dan Cinta Al-Quran IKRAMULLA)

"Valentine? Makanan jenis apa itu?" -Yogi Arista Fahrezi (Ketua Sekbid Seni Islam IKRAMULLA)

"Valentine itu seharusnya gak dirayakan oleh umat muslim karena akan menimbulkan kesyirikan. Mendingan kita ganti dengan hari menutup aurat sedunia yang lebih bermanfaat" -Andi Nurul Wahida (Anggota IKRAMULLA)

Dan Masih banyak lagi tanggapan yang diberikan oleh aktivis dakwah IKRAMULLA, berhubung admin lagi sibuk jadi itu aja testimoninya. Nanti lain kali ana update tanggapan lainnya.

Untuk  yang ingin mengintip sedikit kami beberapa dokumentasi yang sempat diambil di sela-sela kesibukan.

Senin, 09 Februari 2015

Rihlah IKRAMULLA 28 Desember [Special Ikhwan]

Tidak ada komentar:

Assalamu'alaykum sahabat IKRAMULLA. Pada tanggal 28 Desember 2014 lalu, IKRAMULLA mengadakan acara yang bisa dikatakan cukup besar loh, yakni Rihlah atau bisa dikatakan Tafakkur Alam atau Rekreasi Islam. Kegiatan ini bisa juga dikatakan ajang mengusir lelah setelah kemarin telah selesai porseni yang diadakan tiga hari itu. Kegiatan ini di ikuti oleh siswa-siswi yang aktif tarbiyah saja.

IKRAMULLA bekerja sama dengan OSIS SMAN 1 Maros mengadakan acara ini dengan tema "Dalam Dekapan Ukhuwah Kita Bangun SMANSA Berakhlak Mulia" begitu seru. Permainan yang disediakan panitia begitu menarik ditambah dengan pemandangan indah pantai Akkarena yang begitu menawan.

Ini dia dokumentasi dari Rihlah kali ini, tapi dalam postingan kali ini special Ikhwan yaa :)









Sabtu, 10 Januari 2015

IKRAR IKRAMULLA

Tidak ada komentar:
IKRAR IKRAMULLA

Sebelum kalian dilantik, Siapkah kalian menjadi Pengurus IKRAMULLA Masa Bakti 2014-2015? SIAP!!
Siapkah kalian mengemban dan menjalankan IKRAMULLA sesuai yang ditentukan? SIAP!!
Terimakasih.
Selanjutnya ikuti kata-kata saya.
Bismillahirrohmanirrohim…
Asyaduallah ila ha illallah, wa asyaduanna Muhammadarrosululloh…

Kami Pengurus IKRAMULLA SMA Negeri 1 Maros Masa Bakti 2014-2015 berjanji :
1. Dengan segala kemampuan, kami siap menjunjung tinggi dan mengamalkan syari’at Islam.
2. Berusaha untuk menjalin silaturahmi dan menjunjung niai persaudaraan Islam dengan siapapun dan pelajar manapun untuk menyiarkan Islam.
3. Berusaha untuk bersikap hormat, patuh dan taat kepada orang tua serta guru sesuai dengan ketentuan Allah dan Rosulnya.
4. Berupaya untuk menegakkan amar ma'ruf nahi munkar.
5. Akan belajar dengan sungguh-sungguh, agar dapat meraih prestasi dan cita-cita.
6. Akan menjalankan amanah yang diberikan dengan penuh tanggung jawab.
7. Akan selalu menjaga nama baik organisasi, sekolah, dan agama serta negara.
8. Siap menjunjung tinggi dan mengamalkan nilai-nilai Islam dengan berpegang teguh pada Al-Qur’an dan Sunnah.

Alhamdulillahirobbil ‘alamin.
Semoga Allah SWT meridhoi kalian dalam mengamalkan janji ini. 
Amin ya robbal ‘alamin

Sabtu, 06 Desember 2014

Apa itu IKRAMULLA?

1 komentar:
Assalamu'alaykum Warohmatullaahii Wabaarokaatu ya akhi wa ukhti.

Apa sih itu IKRAMULLA?
IKRAMULLA merupakan akronim dari IKATAN REMAJA MUSHALLA ULUL ALBAB dan sudah berganti menjadi IKATAN REMAJA MASJID ULUL ALBAB.

IKRAMULLA lahir sekitar tahun 2002, yang diprakarsai oleh Rohis-rohis yang ingin melihat perubahan  menuju hal-hal yang baik dan senang akan dakwah. Maka dibentuklah Organisasi ini. Banyak perubahan yang baik  dihasilkan berkat adanya organisasi ini terhadap sekolah ini.  Tiap tahunnya ekskul ini menjadi salah satu ekskul yang paling baik hingga sekarang dan menjadi ekskul yang paling banyak peminatnya.
 
back to top